Menggosok Gigi pada Malam Hari, Baguskah?

Posted on

Pengalaman membuktikan bahwa menyikat gigi yang baik adalah sesuatu yang sangat penting untuk menjaga kesehatan mulut. sebelumnya juga sudah membahas Cara Merawat Gigi Agar Terlihat Fresh Anda perlu menjaga kesehatan mulut anda , caranya adalah dengan menyikat gigi setiap hari. Dan hal tersebut sangat penting . Pernah juga ada kasus seorang dosen yang ada di sebuah universitas mengatakan sakit gigi kepada mahasiswanya , lalu tidak bisa melanjutkan pelajaran. Hanya duduk, lalu meminta murid-muridnya untuk mengerjakan sebuah tugas untuk presentasi . Nah, murid-murid pun mengerjakan apa yang sebenarnya bisa mereka lakukan nanti.

Begitu juga dengan penyanyi . Ketika mengalami sakit gigi, apakah penyanyi tersebut bisa konsentrasi memberikan hiburan yang menyenangkan kepada para penonton atau penggemarnya ? Bila iya, mungkin penyanyi tersebut adalah penyanyi yang benar-benar professional.

Namun , bila tidak. Apakah yang harus dia lakukan ? Bukankah dalam menyanyi memerlukan pikiran, dan pikiran menggunakan otak. Ketika otak terganggu oleh masalah sakit gigi, maka bisa jadi masalah yang besar , karena pikiran tidak akan fokus lagi. Dan bila pun fokus, apa yang akan disampaikan, cara penyampaiannya, sikap penyampaiannya tidak akan maksimal. Pesan dari lagu-lagu tersebut tidak akan sampai dengan maksimal. Mengapa demikian ? Karena penyanyi tersebut merasa tidak nyaman dengan keadaannya di atas panggung.

Siapa yang disalahkan ketika dosen atau penyanyi tidak tampil dengan maksimal seperti yang diharapkan? Apakah itu salah sakit giginya ?

Tidak. Itu salah mereka (penyanyi dan dosen) karena tidak merawat gigi mereka dengan baik. Karena tidak menggosok gigi mereka setiap malamnya. Padahal banyak manfaat yang bisa diambil dari menggosok gigi setiap malamnya. Dan anda beruntung, karena berikut kami akan memberitahukan Manfaat Menggosok Gigi Pada Malam Hari, yang mana ini bisa menambah motivasi anda dalam merawat gigi secara teratur, termasuk merawat kesehatan gigi dengan cara menggosok gigi pada malam hari.

 

Manfaat Menggosok Gigi pada Malam Hari

Tentu anda mendengar beberapa kali kampanye mengenai gosok gigi pada malam hari. Dan semua itu ada manfaatnya . Antara lain :

1. Membuat Gigi Terlindungi

Apakah anda selalu makan malam ? Jika, ya maka anda harus selalu menggosok gigi pada malam hari. Karena dengan menggosok gigi pada malam hari, akan meningkatkan kemampuan gigi untuk melindungi / memproteksi dirinya dari ancaman kuman yang biasanya memang paling aktif di malam hari. Dengan menggosok gigi, anda bisa menjamin kesehatan gigi, dan dapat tidur dengan gigi yang segar .

2. Membuat Gigi Lebih Segar

Tentu anda tidak mau tidur dengan gigi yang tidak segar. Sehabis makan malam dan beristirahat, sebelum tidur anda harus menyikat gigi. Mengapa demikian ? Agar anda memiliki rasa segar di mulut. Tentu tidur malam anda akan terasa lebih nyenyak, bugar, dan menyenangkan ketika gigi anda segar, mulut harum mewangi.

3. Mengobati Sakit Gigi

Ketika anda sakit gigi, sikat gigi dengan pasta gigi juga bisa menjadi alternatif untuk mengurangi rasa sakit pada gigi , atau pun menghilangkan sakit gigi secara total . Anda juga harus bijak memilih pasta gigi, supaya tujuan nya pengobatannya tepat.

4. Mengurangi Bau Tidak Sedap pada Mulut di Pagi Hari

Apabila sobat mengosok gigi pada malam hari maka pada saat bangun paginya akan tersa lebih segar di banding tidak gosok gigi sama sekali. Hal ini di karenakan bakteri terdapat dimulut apabila sobat mengosok gigi maka bakteri tersebut akan mengalami penurunan sehingga tidak menimbulkan bau mulut pada pagi harinya.

Nah, demikianlah Manfaat Menggosok Gigi Pada Malam Hari, semoga artikel yang penulis tulis dapat memotivasi anda untuk mau menggosok gigi setiap malam.

Semoga membantu!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *